Monday 18 July 2016

CARA SEDERHANA ATASI SIPUT DAN KUTU PUTIH



SIPUT
Siput dapat dibedakan menjadi dua, yaitu Siput bercangkang dan Siput tanpa cangkang.
Daun tanaman yang bertekstur lunak sangat disukai Siput.
Tanaman yang masih kecil bisa habis dilahap siput secara cepat.
Bahkan, kumpulan tanaman dapat habis dalam semalaman.

Beberapa cara mengendalikan siput, sebagai berikut:
- Mengambil siput secara langsung.
Pilih siput yang sudah dewasa terlebih dahulu karena kerusakan yang diakibatkannya bisa lebih besar dan untuk mencegah perkembangbiakan.
Siput merupakan binatang malam dan mereka beraksi pada malam hari mulai pukul 19.00.
Gunakan lampu senter, lalu siapkan wadah yang telah diisi air sabun ataunair garam.
Mengambil siput dengan pinset lebih mudah dibandingkan dengan sarung tangan.
Jika diambil menggunakan tangan dan terkena lendir, jangan lupa untuk mencuci tangan.

- Gunakan wadah setinggi 15-20 cm.
Isi wadah dengan air hangat hingga 1,5 cm dari bibir wadah.
Larutkan gula atau madu, lalu tambahkan ragi. Aduk rata.
Diamkan 30 menit dalam keadaan tertutup, jangan sampai rapat.
Tempatkan wadah di area yang banyak terdapat siput.
Caranya, tanam wadah ke dalam tanah hingga permukannya sejajar dengan permukaan tanah.
Siput biasanya akan tertarik akan aroma ragi dan mau masuk ke dalam wadah hingga tenggelam.
Wadah dapat dipilih agak tinggi agar siput tidak dapat keluar dari wadah.

- Ambil 1 buah dus atau wadah seperti pot tau baskom.
Posisikan wadah terbalik dengan satu sisi diganjal agar siput bisa masuk.
Tempatkan wadah pada sore hari di area yang banyak siputnya.
Menjelang pagi, siput biasanya akan bersembunyi di balik wadah untuk menghindari cahaya matahari.
Periksa bagian bawah wadah, lalu ambil siputnya dan buang.
Jika memiliki bebek atau ikan, berikan siput sebagai pakan tambahan.

- Populasi siput dapat dikurangi dengan menebarkan ampas bubuk kopi di sekitar tanaman.

- Siput sebenarnya tidak menyukai cahaya matahari karena itu, pada siang hari siput bersembunyi di balik benda-benda yang dapat menghalangi cahaya matahari seperti potongan kayu atau puing.
Jadi, setelah proses mengendalikan siput selesai buang benda-benda tersebut.


KUTU PUTIH

Kutu berwarna putih ini memiliki semacam lapisan lilin yang bertepung.
Lapisan ini melindungi kutu putih sehingga sulit untuk diberantas.
Kutu ini biasanya berada dibalik daun sambil mengisap cairan tanaman yang menyebabkan daun layu dan menguning.


Berikut beberapa cara untuk mengendalikan Kutu Putih :

- Bersihkan kutu putih secara manual menggunakan tangan, khususnya saat populasi kutu putih masih sedikit.
Coba perhatikan bagian bawah daun, jika terdapat kutu putih pencet dengan jari sambil diusap.
Jika populasi masih sedikit, semprot dengan air bertekanan tinggi agar kutu terlepas.

- Gunakan larutan sabu cair atau emulsi minyak.
Caranya:
Semprotkan larutan ke bagian bawah daun.
Setelah efek sabun bekerja melemahkan kutu, semprot dengan air bertekanan hingga kutu terlepas.
Lakukan hal yang sama pada keesokan harinya hingga kutu habis.

- Alkohol juga dapat digunakan untuk menghilangkan kutu putih.
Caranya:
Ambil kapas, lalu rendam di dalam alkohol.
Buang kutu putih sambil mengoleskan kapas.
Alternatif lainnya, buat campuran alkohol dengan air sabun.

- Jika serangan terlalu parah, potong dahan yang terserang kutu putih.
Setelah itu lakukan pengendalian menggunakan larutan sabun atau alkohol.


Semoga bermanfaat...!!

No comments:

Post a Comment