Molases atau yang biasa disebut tetes tebu merupakan sisa
hasil dari proses pengolahan dari pabrik gula.
Asal kata molasses adalah dari bahasa latin yaitu MEL yang bermakna madu.
Tetes tebu ini sangat berguna sebagai bahan pembuatan pakan
ternak, hal ini sudah lama diketahui dan dilakukan semenjak pabrik gula
didirikan.
Tetes tebu bisa dimanfaatkan sebagai pakan ternak yang
diberikan dengan dicampur dengan air, dicampur dengan pakan kosentrat ataupun
dengan melalui proses teknologi fermentasi berbagai macam pakan sumber serat
ternak, pembuatan kosentrat, pembuatan silase.
Tetes tebu merupakan salah satu bahan pakan yang mempunyai
karbohidrat tinggi.
Disamping itu, mempunyai vitamin B Kompleks, dan vitamin
lainnya yang mudah larut dalam air.
Vitamin ini juga sangat pernting untuk ternak sapi, kambing,
dan domba yang masih berumur muda, karena ternak ruminansia yang muda belum
biasa mencerna sendiri vitamin dalam lambung atau rumen.
Hal yang penting juga tetes tebu juga mempunyai bermacam
mineral yang penting untuk menjaga kondisi kesehatan ternak contohnya :
cobalt, boron, iodium, mangan, seng.
Keuntungan utama molases sebagai bahan pakan ternak yaitu
kadar karbohidratnya cukup tinggi, bisa mencapai 48-60% sebagai gula, dan
kadar mineral.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan atau pengaplikasian
tetes tebu untuk pakan ternak kita yaitu :
- Disemprotkan pada sumber serat
hijauan atau jerami kering
- Dicampur dengan biji-bijian, atau
- Dicampur dengan
bahan pakan lainnya.
Dan tetes tebu ini juga dapat menjadi salah satu bahan
komposisi dari pakan complete feed.
Tetes tebu mempunyai Protein Kasar (PK) sekitar 3,1%, dan
mempunyai energi yang besar yaitu 70,1% oleh karena penggunaan tetes tebu tidak
digunakan sebagai pakan tersendiri tetapi dicampur dengan bahan pakan yang
lainnya yang mengandung protein tinggi.
Jika kita memberikan tetes tebu dengan jumlah yang terlalu
banyak, ternak kita bisa mengalami mencret atau diare, hal ini dikarenakan
tetes tebu mengandung zat kalium yang tinggi, untuk itu kita sebaiknya
memakainya sekitar 15% dari bahan campuran kosentrat.
Tetes tebu juga banyak diaplikasikan atau dipakai dalam
berbagai bidang industri, seperti peternakan sapi, industri energi untuk
membuat ethanol, industri konstruksi, industri pembuatan kompos, dan industri
bahan paku pangan.
Berikut Ini adalah Salah Satu Penggunaan Tetes Tebu, untuk
membuat fermentasi jerami padi dengan menggunakan tetes tebu..
Bahan-Bahan Yang Diperlukan Fermentasi Jerami Padi Dengan
Tetes Tebu adalah:
- Jerami Padi
- Tetes Tebu
- Drum Plastik
- Mesin Chopper/Mesin potong, atau parang
- Botol Plastik kosong (botol air mineral 1 liter)
- K-Bioboost
Cara Membuat Fermentasi Jerami Padi Dengan Tetes Tebu
- Jerami padi atau jenis rumput dilayukan, sebelum fermentasi
dibuat.
Potonglah Jerami Padi dengan Mesin Chopper atau secara
manual dengan menggunakan parang
ukuran 2-5 cm.
Ukuran kecil bertujuan agar Jerami padi mudah dikemas, dan
dicampur dengan bahan lainnya.
- Masukkan jerami padi yang telah dipotong-potong kedalam
plastik atau dalam karung agar kita
mudah menimbangnya.
- Penimbangan dilakukan agar kita dapat menyesuaikan takaran
dosis jerami padi dengan takaran
tetes tebu.
- Tuangkan Jeram padi yang telah ditimbang tadi diatas
permukaan tanah yang telah dilapisi plastik
atau terpal, agar jerami padi tidak
terkontaminasi dengan kotoran dan debu.
- Campurkan tetes tebu, Bioboost dengan air dengan takaran
1:2:10, ke dalam botol plastik atau
perangkat penyemprotan.
- Kemudian siramkan campuran tadi pada jerami padi secara
merata.
Campuran yang merata akan membuat proses fermentasi menjadi
sempurna.
- Setelah merata, masukan jerami padi kedalam drum silo.
- Padatkan jerami padi dalam silo dengan menginjak-injak
sampai tidak ada rongga udara.
- Setelah cukup padat, tutuplah bagian atas dari silo dengan
plastik agar tidak masuk udara dalam
drum dan kencangkan juga dengan karet
hitam yang panjang.
- Simpanlah silase selama 15 hari atau 2 minggu.
Kemudian bukalah drum silo.
- Fermentasi jerami padi siap diberikan kepada ternak.
Semoga Bermanfaat..
No comments:
Post a Comment