Macam-Macam Hama Ulat Yang Menyerang Tanaman Anda
Untuk hama pada tanaman atau tumbuhan memang terbilang
sangat banyak dan beraneka ragam jenisnya, mulai dari jenis serangga yang
menyerang pada bagian daun dan bahkan pada bagian akar yang mengakibatkan pada
tanaman akan cepat mengalami kematian.
Namun banyak para petani yang mengalami gangguan atau
masalah pada tanamannya dengan diserangnya hama ulat.
Hama ulat memang terdengar sangat biasanya, namun sebenarnya
akan mengakibatkan tanaman menjadi abnormal dan bahkan mengalami kelayuan yang
terbialng sangat parah.
Untuk mengantisipasi serangan dari hama ulat tersebut,
terlebih dahulu mengenal beberapa jenis dan macam hama ulat yang sering
menyerang tanaman atau tumbuhan terlebih dahulu hal ini supaya dapat mudah
untuk menanggulangi atau mengatasi hama ulat tersebut.
*Agrostisypsilon (Hama Ulat Tanah)*
Hama ini dapat menyerang pada bagian perakaran didalam tanah
yang akan mengakibatkan tanaman tersebut menjadi layu, mati mendadak dan bahkan
pada bagian perakaran tersebut akan mengalami kerusakan yang diakibatkan ulat
tanah tersebut.
Untuk pengendalian pada hama ulat tanah ini biasanya
dilakukan dengan cara sebagai berikut :
- Dengan membasmi atau memungut ulat tanah secara manual dan
kemudian membunuhnya.
- Dengan melakukan penyemprotan insektisida dengan DDT 5%
atay Chloordane.
- Apabila kondisi serangan sudah parah, maka dengan
melakukan tindakan dengan pembasmian
dengan mencabut tanaman tersebut yang sudah diserang.
dengan mencabut tanaman tersebut yang sudah diserang.
*Prodenialitura (Hama Ulat Pendam)*
Hama ulat ini hampir sama menyerang pada bagian perakaran
yang berada didalam tanah, dengan cara menggigit pada perakaran yang masih muda
biasanya hama ulat pendam ini hanya menyerang tanaman yang masih muda atau
masih dalam persemaian.
Untuk pengendalian hama ulat pendam ini dapat dilakukan
dengan cara sebagai berikut :
- Dengan membunuh atau membasmi secara manual dengan
membongkar pada media tanah atau
tanam.
tanam.
- Dengan melakukan penyemprotan dengan insektisida berbahan
aktif, sesuai dengan dosis yang
ditentukan.
ditentukan.
- Dengan melakukan pembuangan atau pencabutan tanaman yang
sudah terserang.
*Heliothis Assulta (Hama Ulat Pupus)*
Hama ulat ini menyerang pada bagian daun yang berada di
pucuk atau yang masih muda, biasanya akan menyerang tanaman yang masih dalam
persemaian yang akan mengakibatkan pada daun menjadi rusak atau abnormal,
mengalami perubahan warna menjadi kekuningan dan tanaman pun menjadi layu.
Untuk pengendalian hama ini dapat dilakukan dengan cara
sebagai berikut :
- Melakukan penyemprotan dengan insektisida yang berbahan
aktif sesuai dengan petunjuk yang
dianjurkan.
dianjurkan.
- Dengan melakukan pembasmian secara manual dengan
membongkar pada media tanam.
- Dengan melakukan pemusnaham tanaman yang sudah terserang
hama tersebut.
*Plutela Maculipennis (Hama Ulat Daun)*
Hama ini menyerang pada bagian daun yang masih muda maupun
yang tuas sehingga akan menyebabkan daun tersebut menjadi abnormal atau
mengalami kecacatan, rusak dan bahkan akan terdapat lubang-lubang yang besar,
yang lama kelamaan akan mengakibatkan daun akan habis dan akan terlihat tinggal
kerangkanya saja.
Untuk pengendalian hama ini dapat dilakukan dengan cara
diatas seperti pada Hama Ulat Pupus.
*Hama Ulat Yang Lain*
Dari kebanyakan ulat lain yang biasa menyerang bagian daun
muda atau tua, batang tanaman yang masih muda sehingga akan mengakibatkan
tanaman tersebut akan menjadi layu, kering dan bahkan akan mengakibatkan yang
fatal yakni kematian pada tanaman yang terserang.
Untuk pengendalian pada hama ulat lainnya ini dapat
dilakukan dengan cara sebagai berikut :
- Dengan melakukan penyemprotan insektisida yang berbahan
aktif sesuai dengan petunjuk dan
dosis.
dosis.
- Dengan melakukan pembunuhan atau pembasmian secara manual.
- Dengan pemusnahan tanaman yang sudah terserang hama
tersebut.
*Semoga Bermanfaat..*
Qnc Jelly Gamat Asli
ReplyDelete