Pupuk Guano adalah jenis pupuk organik yang terdapat di
gua-gua Kelelawar yang dihasilkan dari kotoran Kelelawar dan sudah mengendap
lama di dalam Gua dan telah bercampur dengan tanah dan bakteri pengurai.
Anda bisa membuatnya dirumah jika anda dekat dengan sarang
Kelelawar.
Kandungan alami dari pupuk ini seperti Superphosphate
biasanya digunakan untuk digunakan untuk topdressing.
Keuntungan setelah menggunakan pupuk ini seperti tanah yang
kurang unsur hara, kekurangan zat organik dapat dibuat lebih produktif dengan
tambahan pupuk ini.
Pupuk Guano mengandung Nitrogen, Fosfor dan Potassium yang
sangat bagus disamping Amonia, Asam Urat, Asam Phosphate, Asam Oksalat dan Asam
Carbonat, serta Garam Tanah.
Kotoran Kelelawar (Guano) memiliki kadar Nitrogen yang
besar, serta mengandung kadar unsur Phosphate (bahan utama penyusun pupuk di
samping Nitrogen dan Potassium) tertinggi dan kadar Kalium yang besar sekali.
Untuk Pupuk Guano ini sendiri ada beberapa jenis yaitu Pupuk
Cair dan Pupuk Padat.
Pupuk Guano Cair dibuat dengan menambahkan air dan
fermentasi, sedangkan pupuk padatnya biasanya ada yang sudah jadi yang
diperoleh di gua-gua Kelelawar dan ada juga yang buatan.
Berikut ini adalah cara pembuatannya :
1. PUPUK GUANO CAIR
Yang sering kita temukan adalah pupuk dari beberapa jenis
yang memang sering kita dapat disekitar kita.
Anda harus siapkan Pupuk Guano yang sudah jadi untuk
dijadikan Pupuk Guano Cair.
Berikut ini langkah-langkah mudah untuk membuat Pupuk Guano
cair.
1. Masukkan 3 sendok teh kotoran kelelawar ke dalam botol
atau alat semprotan.
2. Masukkan air sebanyak sekitar 1 gallon atau 5 liter
ditambah 1 tutup Bioboost.
3. Pupuk Guano Cair sudah siap digunakan.
Untuk pengaplikasian pupuk bisa disemprotkan pada mulut daun
(stomata).
2. PUPUK GUANO PADAT
Pupuk Guano Padat anda bisa mengambil di Gua Kelelawar,
biasanya pupuk yang sudah jadi ini berwarna hitam atau hitam kecoklatan.
Jika anda ingin membuatnya atau tidak ingin mengambilnya
langsung di Gua maka yang anda harus siapkan;
Bahan :
1. Kotoran Kelelawar 25 Kg.
2. Bioboost
3. Air
4. Terpal
Cara Pembuatan :
1. Bioboost dilarutkan ke dengan air dengan perbandingan 1
tutup botol Bioboost dilarutkan 1 liter air.
2. Siramkan larutan Bioboost ke dalam kotoran.
3. Aduk rata dengan kotoran Kelelawar.
4. Tutup dengan terpal.
5. Diamkan selama 5-7 hari.
Aplikasi/Penggunaan :
Gunakan Pupuk Guano yang sudah jadi dan berikan pada tanaman
sebagai Pupuk Kompos.
Semoga bermanfaat..
Semoga bermanfaat..
No comments:
Post a Comment